Cara Mengatasi Nyeri Haid

Home » » Cara Mengatasi Nyeri Haid
  

DuniaKesehatan.ml, Nyeri haid rasanya sudah menjadi ‘teman’ tiap bulan para kaum hawa. Meskipun rutin dialami oleh banyak perempuan, namun tetap saja, rasa nyeri tersebut sangat mengganggu aktivitas sehari-hari.
Beberapa keluhan nyeri dapat dikurangi dengan pengobatan di rumah atau obat-obatan antinyeri. Namun, selain penggunaan obat-obatan, ada beberapa hal yang dapat Anda lakukan untuk mengurangi nyeri haid tersebut.
Pengobatan yang dapat Anda lakukan, antara lain:
Obat
Dalam beberapa kasus, dokter akan memberikan obat anti-inflamasi nonsteroid untuk meredakan nyeri haid. Anda dapat membelinya di apotek-apotek langganan Anda, seperti ibuprofen atau aspirin, serta asam mefenamat. Penggunaan obat ini tidak pas apabila diberikan pada pasien dengan gangguan fungsi hati dan gangguan pencernaan, karena akan memperburuk kondisinya tersebut.
Gaya Hidup
Selain penggunaan obat, yang dapat Anda lakukan adalah:
  • Berhenti merokok. Merokok meningkatkan kemungkinan Anda untuk mengalami nyeri haid.
  • Olahraga. Dengan menggerakan tubuh saat berolahraga, hormon relaksasi dilepaskan untuk melawan nyeri yang Anda alami.
  • Mandi air hangat. Hal ini berfungsi untuk membuat Anda tetap santai dan rileks.
  • Pijat. Pemijatan juga dianggap dapat mengurangi nyeri haid.

Segera berkonsultasi ke dokter apabila Anda mengalami nyeri haid yang berlebihan, atau membuat Anda terasa lebih lemas dan lelah dari biasanya, serta jumlah perdarahan yang lebih banyak.
.
Share this article :